Crunchy di luar, lumer dan lembut di dalam. Sajikan hangat-hangat dengan potongan keju yang meleleh dari dalam :)
American Risoles (amris) atau risoles mayonaise ini saya buat sudah beberapa hari yang lalu. Kebetulan saya punya stock keju yang banyak sekali di freezer, sisa bikin kue kering lebaran lalu. Saya memang sengaja menyimpan di freezer agar keju tidak berjamur dan rusak karena keju seberat lebih dari 1/4 kg ini sempat terlupa, dan saya tidak sengaja membiarkannya ada di suhu ruang beberapa hari lamanya. Jadi saran saya, simpan keju di kulkas (chiller), atau bila sudah terlanjur ada sangat lama di suhu ruang karena terlupa, saran saya segera masukkan ke freezer. Teksturnya memang akan berubah, namun umur pemakaiannya bisa sedikit diperpanjang :)
Frozen Amris |
Dalam rangka memberdayakan keju yang saya punya, Mas Pacar sudah lama meminta saya membuatkan risol mayonaise ini karena ini salah satu makanan favoritnya :). Saya biasa memberikannya dalam bentuk frozen. Risol mayonaise dalam bentuk frozen bisa bertahan 1 - 2 hari di chiller atau 6-7 hari di freezer.
Saya lebih suka membuat risol mayonaise sendiri karena saya dapat menyesuaikan rasa kulit risol sesuai keinginan saya sendiri dan pastinya saya bisa bebas menentukan isian dan berapa banyak takarannya :) karena risol mayonaise yang dijual di pasaran bisanya kulitnya saja yang tebal, tapi isian keju dan mayonaise nya sedikit sekali, sampai-sampai tidak terasa mayonaise nya. Padahal kan judul masakannya risol mayonaise ya... Hehe ^_^
Isian yang saya gunakan kali ini adalah telur rebus (1 telur dipotong menjadi 6 bagian), potongan sosis yang sudah direbus terlebih dahulu, potongan keju yang banyak, dan tentu saja mayonaise. Sosis bisa diganti dengan daging asap, ham, kornet, atau mungkin potongan bakso :)
Tertarik mencobanya? Berikut resep risol mayonaise dari bunda Ricke yang sudah saya modifikasi sesuai selera saya :)
Risoles Mayonaise / American Risoles (Amris)
Sumber : Ricke-ordinarykitchen
Bahan kulit:
- 400 gram terigu protein tinggi (bisa juga menggunakan tepung terigu protein sedang, namun hasilnya akan lebih lentur bila menggunakan tepung terigu protein tinggi sehingga tidak mudah robek ketika digulung)
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1 sdt merica bubuk
- 1/2 sdt lada hitam
- 4 butir telur
- 1200 ml air masak
- 4 sdm minyak goreng
Isian:
- Telur rebus, kupas, potong masing-masing menjadi 6 bagian
- Keju cheddar, potong memanjang (bisa juga menggunakan keju mozzarela atau quick melt)
- Sosis, rebus, potong memanjang
- Mayonaisenaise secukupnya
Pelapis:
4 butir telur, kocok lepas
Tepung panir/bread crumbs secukupnya
Pelengkap:
Saus tomat
Saus sambal
Cara membuat:
1. Ayak terigu dan taruh dalam wadah. Beri garam, kaldu bubuk, lada hitam dan merica bubuk, aduk rata. Buat lubang di tengah2 terigu, masukkan telur, aduk dengan menggunakan hand whisk. Masukkan air sedikit demi sedikit sambil terus diaduk sampai adonan benar-benar mulus dan tidak ada yang bergerindil. Saring bila perlu. Masukkan minyak. Aduk rata.
2. Panaskan wajan datar anti lengket dengan api kecil. Buat dadar tipis-tipis (sekitar 1 sendok sayur per 1 lembar). Masak sebentar hingga permukaannya tidak lengket (tanpa dibalik). Angkat. Lakukan sampai habis.
3. Ambil selembar kulit, tata bahan isi, lipat dan gulung. Lakukan sampai habis.
4. Celupkan ke kocokan telur, gulingkan lagi ke tepung panir. Lakukan sampai habis.Simpan di dalam kulkas minimal 10 menit sebelum di goreng agar bahan lapisan melekat dengan baik.
5. Goreng dalam minyak panas dengan api sedang sampai kuning kecoklatan. Angkat dan tiriskan. Hidangkan dengan saus tomat dan saus sambal.
Hasil: 30 - 35 buah risol mayonaise ukuran besar
Note:
- Risol mayonaise yang sudah diberi bahan lapisan dapat disimpan di chiller selama 1 - 2 hari dan 6 - 7 hari di freezer.
- Risol mayonaise yang baru keluar dari freezer sebaiknya didiamkan dulu beberapa saat di suhu ruang (kurleb 30 menit), jangan langsung di goreng agar tidak mudah gosong.
- Resep di atas menghasilkan 30 - 35 risol mayonaise dengan ukuran besar (karena saya ingin membuat banyak dalam rangka menghabiskan keju ^_^), bila ingin mencoba sedikit dulu, masing-masing takaran dalam resep bisa dibagi 4.
Enjoy!!! :)
l |
Konsistensi adonan kulit risoles mayonaise |
Amris sebelum diberi bahan pelapis |
enak nih risolesnya.. buat dijual pasti laku
ReplyDeleteMbak, sisa adonan kulitx bisa d taruh d kulkas gak, soalx aku bikinnya
ReplyDeletekebanyakan, isiannya dah abis, padahal kulitx msh banyak
Mbak, sisa adonan kulitx bisa d taruh d kulkas gak, soalx aku bikinnya
ReplyDeletekebanyakan, isiannya dah abis, padahal kulitx msh banyak
Untuk mayonaise nya biasanya kuat brapa lama bertahan didalam risol.?
ReplyDelete